Bengkalis - Gita sosialisasi dan silaturahmi terus dijalani Balon Wakil Bupati Herman ke seluruh kalangan masyarakat Kabupaten Bengkalis. Untuk yang kesekian kalinya Pasangan Calon (Paslon) Abi Bahrun-Herman (AMAN) mengunjungi pendukungnya.
Kali ini Paslon AMAN mengunjungi masyarakat di salah satu tempat di jalan Sripulau Bengkalis, Selasa 8 September 2020.
Kedatangan Bakal Calon (Balon) Wakil Bupati Bengkalis Herman diterima oleh pedagang-pedagang pasar yang tergabung dari pedagang asongan hingga pedagang kuliner yang beraktifitas pada malam hari maupun pedagang mingguan ( pasar kaget) yang tersebar di Kecamatan Bengkalis dan Bantan.
Dalam sambutan nya Balon Wakil Bupati Bengkalis Herman memperkenalkan profilnya dan juga Profil Balon Bupati Bengkalis Abi Bahrum.
Herman juga memaparkan program dasar yang nantinya akan di laksanaka setelah duduk sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis.
Salah satu Program unggulannya adalah sekolah gratis dari tingkat Dasar hingga ke sarjana.
Untuk para Pedagang-pedagang perlu diperhatikan dan agar ditingkatkan usahanya, apatah lagi Balon Wakil Bupati Herman pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Koprasi dan UKM Di kabupaten Bengkalis.
Selanjutnya Herman menyampaikan bahwa peran Pemerintah sangat penting dalam hal ini, apa lagi pemimpin itu adalah " Pelayan masyarakat".
Dalam pertemuan antara pedagang-pedagang dengan Balon Wakil Bupati Bengkalis Herman ini tak terlepas dari kiprah tim relawan Aman "Tuah Sekato" yang telah membentuk koordinator dari Kecamatan Bengkalis dan Bantan sehingga agenda pertemuan sosialisasi dan silaturahmi ini tetsekenggarakan. Pertemuan dengan Para pedagang juga di hadiri oleh tim inti Relawan " AMAN Tuah Sekato.
Seluruh pedagang yang hadir di pertemuan ini menyatakan sikap mendukung sepenuhnya untuk memenangka Paslon AMAN sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis 2020.
Pedagang meminta kepada Paslon AMAN untuk menertibkan bazar dan pasar malam, agar kedepannya nanti untuk pedagang bazar, akan diatur oleh Pemerintah dan tidak akan merugikan pedagag tempatan.
Jawaban yang sangat tepat dan memuaskan di sampaikan Balon Wakil Bupati Bengkalis Herman, membuat para pedagang begitu puas dan sangat senang dengan jawaban yang Disampaikan oleh Balon Wakil Bupati Kabupaten Herman.
Sekretaris Relawan AMAN Tuah Sekato Syofyan, mengungkapkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang mana kegiatan ini terlaksana dengan tertib dan aman.
"Puji syukur kehadirat Allah SWT yang mana kegiatan yang kami laksanakan malam ini berjalan tertib dan aman. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pedagang yang telah mendukung Paslon AMAN untuk memenangka Pilkada Bengkalis 2020 ini," jelasnya Syofyan kepada awak media, Selasa, 8 September 2020.**
Penulis : Elvi - https://inhu.my.id